Cokelat –khususnya dark chocolate– mengandung senyawa phenylethylamine. Menurut sebuah studi yang dipublikasikan oleh Journal of the American Dietetic Association, dark chocolate yang meleleh di lidah dapat memberikan efek rangsangan yang lebih kuat saat berciuman. Para ahli juga yakin bahwa senyawa ini dapat memberikan perasaan relaks dan senang.
Anda butuh:
Isi:
200 gr butter
63 gr tepung terigu
100 gr gula pasir
250 ml susu evaporated
100 ml susu segar
15 gr Nescafe/kopi instan
75 gr white chocolate
Cara mengolah:
- Lelehkan butter di atas wajan.
- Matikan api lalu masukkan tepung. Aduk hingga tercampur rata.
- Hidupkan api, lalu masukkan susu evaporated, susu segar dan Nescafe. Aduk hingga seluruh bahan tercampur rata.
- Masukkan white chocolate dan aduk kembali. Matikan api lalu dinginkan.
180 gr butter
150 gr gula
± 3 butir telur
250 gr tepung terigu
2 sdt baking powder
2 sdt baking soda
285 gr susu segar
350 gr dark chocolate, lelehkan
Cara mengolah:
- Masukkan butter dan gula dalam mangkuk besar. Aduk dengan menggunakan mixer.
- Masukkan telur satu per satu lalu aduk dengan spatula. Tambahkan tepung, baking powder dan baking soda.
- Masukkan dark chocolate yang telah dilelehkan dan dicampur dengan susu segar ke dalam adonan tepung. Aduk rata.
- Panggang di dalam oven dengan temperatur 160ºC selama 40 menit.
- Belah cake melintang menjadi 2 bagian. Oles dengan adonan isi lalu tumpuk dan potong cake.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar